Ini Dia Beberapa Alasan Renovasi Rumah

BlogMaintenance › Ini Dia Beberapa Alasan Renovasi Rumah

Ini Dia Beberapa Alasan Renovasi Rumah

 

Agar rumah bisa selalu berfungsi dengan optimal, maka rumah membutuhkan perawatan secara rutin dan berkala. Renovasi rumah juga merupakan salah satu bentuk perawatan rumah yang bisa dilakukan agar rumah tetap terjaga dalam kondisi prima, agar seiring berjalannya waktu rumah tetap nyaman, indah, dan mampu mengakomodir kebutuhan penghuninya. Renovasi sendiri banyak macamnya, mulai dari skala kecil, skala sedang, hingga skala besar yaitu renovasi rumah secara total dan menyeluruh. Kita dapat menggunakan kontraktor jasa renovasi rumah untuk pekerjaan renovasi berskala sedang sampai besar.

Namun demikian tujuan melakukan renovasi rumah tidak terbatas pada memperbaiki bagian rumah yang rusak. Berikut beberapa hal yg dapat menjadi alasan untuk melakukan renovasi rumah.


Gaya Rumah

Bila pemilik rumah ingin mengganti kesan rumah dengan gaya arsitektur yang baru. Mulai dari fasad rumah, desain interior, furniture, warna, pernak-pernik dan lain sebagainya yang akan menciptakan suasana baru dari luar maupun bagi penghuninya di dalam.

Kenyamanan

Rumah yang kita tempati tidak selamanya memiliki kondisi yang prima. Suatu saat rumah tersebut butuh direnovasi agar tetap nyaman untuk ditinggali. Semakin menunda renovasi rumah maka kerusakan yang sudah terjadi akan semakin parah. Atau misalnya seiring berjalannya waktu, kita membutuhkan ruang yang lebih lega untuk pusat aktivitas sehingga perlu melakukan renovasi parsial terhadap ruangan tertentu.

Pemeliharaan

Renovasi untuk pemeliharaan dilakukan untuk mempertahankan material yang sudah ada dengan membersikan atau menambahkan lapisan pelindung sekaligus membuatnya menjadi terlihat baru dan tahan lebih lama. Seperti misalnya mengecat ulang dinding rumah, melapisi ulang kusen-kusen dan daun pintu dan jendela, melapisi bubungan atau deck beton dengan waterproofing.


Penambahan ruang

Bila ada penambahan anggota keluarga atau membutuhkan ruang kerja di rumah, mau tidak mau kita harus melakukan renovasi penambahan ruang pada rumah. Jika lahannya memungkinkan akan lebih mudah, tapi jika tidak maka diperlukan penambahan lantai atau dapat juga penambahan lantai model mezanine.

Keamanan dan perlindungan

Rumah tidak saja merupakan tempat untuk sekadar bersantai tetapi juga sebuah tempat paling aman untuk anda dan keluarga. Itu sebabnya kita harus mulai menyadari jika ada celah dan kerusakan yang mulai muncul di sudut-sudut rumah. Contohnya seperti atap yang bocor, keretakan serius atau adanya material yang sudah keropos.

Penghematan energi

Rumah yang memiliki banyak bukaan akan lebih sedikit membutuhkan lampu, terutama di siang hari. Selain itu, bukaan yang luas juga akan memungkinkan angin bebas masuk ke dalam rumah, membuat rumah lebih sejuk, sehingga tidak membutuhkan AC di siang hari. Kita bisa mengganti jendela lama dengan jendela yang lebih besar. Misalnya ruang keluarga, dapur, ataupun kamar tidur. Selain jendela besar, kita juga bisa menambahkan skylight, elemen yang terdapat di plafond, yang memiliki fungsi seperti jendela dengan tujuan memperbanyak cahaya alami masuk ke dalam bangunan. Tak ada salahnya juga berinvestasi lebih dengan memasang panel surya untuk pasokan listrik.